[Review] : Dorama - Tenno No Ryoriban
Menyempatkan diri untuk menonton J-Drama, yang ternyata setelah selesai nonton, ini drama asik banget ceritanya! Aku suka nonton drama sekedar untuk hiburan, tapi aku paling suka nonton drama yang memiliki pesan moral yang dapat diambil. Drama Tenno No Ryoriban (The Emperor's Cook) ini salah satunya! Yah, walopun drama lama sih -_-
Hmm, enaknya nggak spoiler ya, tapi aku akan berikan alasan kenapa kamu, apalagi yang sedang bingung menggapai mimpimu, harus nonton Dorama (sebutan drama di jepang) ini!
Aku pernah berada dalam kondisi "Sebenarnya passionku apa ya?", nah, Tokuzo ini juga mengalami hal yang sama. Di awal dorama, kamu akan diceritakan betapa tersesatnya dia sebelum akhirnya menemukan passion sesungguhnya. Dan ketika dia berhasil menemukannya, langkah selanjutnya yang harus dia ambil adalah memulai.
Tapi, ternyata awalan adalah yang tersulit.
Ketika
bicara mengenai mengejar cita-cita, saat-saat pertama adalah hal yang
paling sulit! Ketika kamu sedang mengejar mimpi, kamu akan dihadapkan
oleh beragam ujian yang menanti dan siap untuk memukul mundur kamu
sampai kamu menyerah. Aku pernah mengalami itu, bahkan belum bisa bilang
aku sudah berhasil mengatasinya. Di dorama ini, kamu akan melihat
bagaimana cara Tokuzo untuk menaklukkan tantangannya.
Ketika ada secercah harapan, kamu harus siap dengan kekecewaan, diremehkan, bahkan kehilangan.
Nonton ini, entah kenapa bikin geregetan. Sedih-sedih-seneng-kecewa-sedih-gemes-seneng-hiks. Gitu deh. Nih ya, pas Tokuzo udah mulai mendapatkan hasil kerja kerasnya, ada aja emang halangan yang ada. Tapi Tokuzo harus tetap tegar, bahkan dia bisa menemukan cara untuk terus bertahan.
Nggak apa-apa. Hadapi semuanya, yang penting "Ketulusan Hati".
Yaa, lakukan semuanya dengan sungguh-sungguh dan dengan hati yang tulus. Karena temanya masakan, maka kalau Tokuzo tulus memasak, makanannya akan jadi sangat enak. Tapi pelajaran ini juga bisa diambil untuk segala bidang. Kalau kita mengerjakan dengan ikhlas dan tulus, akan terasa lebih baik dan menyenangkan, bukan?
Setelah berhasil mencapai mimpi, tetap masih harus berjuang!
Berhasil bukan berarti berhenti, lho. Walau sudah berhasil, tapi tantangan di depan makin garang. Jadi dengan skill yang sudah kamu dapat, kamu tetap harus belajar dan belajar, dan berusaha untuk mengalahkan tantangan selanjutnya!
Drama ini wajib banget kamu tonton, terutama buat yang lagi berusaha menggapai mimpi atau masih pengen mencari passion yang cocok. Selain itu, akting Takeru Sato disini bagus banget. Iyaaa, itu Takeru Sato yang jadi Kenshin Himura XD XD XD Ganteng dan kocak! Di dorama ini, dia sampai kursus masak dulu biar aktingnya lebih bagus sebagai chef!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar